I'm a Beginner

Monday, May 5, 2014

Pulau Lombok



PULAU KU

“LOMBOK?” mungkin bagi sebagian besar masyarakat di Indonesia mengaitkan kata itu dengan tumbuhan, merah, dan pedas, atau yang biasa disebut cabe. Padahal LOMBOK juga merupakan salah satu pulau bagian dari Indonesia, letaknya di wilayah Indonesia bagian tengah. Lebih khususnya lagi di sebelah timur pulau dewata atau Pulau Bali dan sebelah Baratnya Pulau Sumbawa.

Pulau Lombok dengan Suku aslinya adalah Suku Sasak, dengan bahasa asli daerah Bahasa Sasak. Pulau Lombok merupakan pulau dengan sejuta keidahan baik tradisi ataupun tempat wisatanya. Adapun tradisi yang ada di Lombok yaitu Bau Nyale, Perisaean, Gendang Beleq, dan masi banyak lagi. Untuk tempat wisata saya rasa Lombok merupakan “Mutiara Terpendam”. Karena banyak sekali tempat wisata di Lombok yang belum sama sekali terjamahi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Banyak tempat wisata di pulau ini, dan yang terbanyak diantaranya terdapat di daerah pantai.

Tempat wisata di Lombok seperti Pura Mayure, Pemandian Narmada, Rumah Adat Sasak, Air Terjun Senaru, Sendang Gile, Jerman, Mayung Puteq, Benang Stokel, Benang Kelambu, Masjid Kuno Bayan Beleq, Makam Raja Selaparang. Untuk daerah Pantai diantaranya Pantai Senggigi, Pantai Pink, Pantai Semeti, Pantai Kuta, Pantai Slong Belanak, Pantai Batu Payung, Pantai Aan, Pantai Kaliantan, Tanjung Ringgit, Tanjung Bloam, Pantai Teluk Ekas. Untuk daerah Gili diantaranya Gili Trawangan, Gili Kondo, Gili Lampu, Gili Air, Meno. Tempat wisata yang paling ekstrim dan paling menantang tapi indah yaitu Gunung Rinjani.

                                     Pantai Pink                                       Tanjung Bloam


Diantara beberapa tempat wisata diatas, yang paling diminati oleh wisatawan lokal maupun mancanegara adalah Gili Trawangan, Pantai Senggigi, dan Gunung Rinjani. Bahkan Gili Trawangan sudah masuk jajaran pulau terbaik dunia untuk sektor wisata. Tetapi tidak menutup kemungkinan bagi wisata yang lain menjadi daerah yang banyak diminati oleh wisatawan lokal dan mancanegara. 



            Gili Trawangan                                                                             Gili Trawangan


Pulau Lombok juga disebut sebagai Pulau Seribu Masjid. Jelas saja Lombok dikatakan sebagai Pulau Seribu Masjid dengan alasan karena mayoritas penduduknya menganut Agama Islam sehingga banyak didirikan Masjid di Lombok.
                                                      *** 
By Admin

Share:

4 comments: